spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Polsek Muara Lawa Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Kutai Barat

KUTAI BARAT – Kepolisian Resor (Polres) Kutai Barat melalui jajaran Polsek Muara Lawa menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada warga terdampak banjir di wilayah Kecamatan Muara Lawa, Selasa (16/4/2025).

Penyaluran bansos ini merupakan bentuk kepedulian dan empati jajaran kepolisian kepada masyarakat yang tengah mengalami kesulitan akibat bencana alam. Aksi kemanusiaan ini juga menjadi tindak lanjut dari arahan langsung Kapolres Kutai Barat, AKBP Boney Wahyu Wicaksono.

“Ini adalah wujud kehadiran dan empati Polri terhadap masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa masyarakat yang terdampak merasakan kehadiran kami secara nyata,”ujar Kapolsek Muara Lawa, Ipda Rinto C. Simanjuntak, saat dikonfirmasi.

Bantuan disalurkan dalam bentuk paket sembako yang langsung diantarkan ke rumah-rumah warga terdampak. Tercatat, 8 kepala keluarga menerima bantuan secara langsung.

Selain bantuan logistik, tim juga memberikan pelayanan kesehatan kepada salah satu warga atas nama Abot, yang dilaporkan mengalami gangguan kesehatan akibat dampak banjir. “Kami ingin memastikan tidak hanya kebutuhan pangan yang terpenuhi, tetapi juga kondisi kesehatan masyarakat yang menjadi perhatian,”tambah Ipda Rinto.

Baca Juga:   Partisipasi Masyarakat Program PTSL di Kubar Masih Minim, Baru 8.000 Sertifikat Terealisasi

Warga penerima bantuan menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian Polri. Mereka mengaku sangat terbantu dan merasa diperhatikan oleh aparat di tengah kondisi sulit akibat banjir. “Bukan hanya sekadar bantuan, tapi kehadiran polisi ke rumah-rumah memberi kami semangat,” ujar salah satu warga.

Kegiatan ini juga didukung oleh lintas sektor, termasuk unsur TNI, tenaga kesehatan, dan organisasi kewanitaan seperti Bhayangkari dan Persit.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Danramil Muara Lawa, Letda Inf Nedy, KBO Polair, Ipda Suyanto, Kanit Turjawali Samapta Polres Kubar, Aipda Toni, dan Kepala Puskesmas Muara Lawa, dr. Budi Santoso.

Polres Kutai Barat memastikan akan terus hadir membantu masyarakat, terutama dalam situasi darurat dan bencana.

Pewarta: Ichal
Editor: Nicha R

BERITA POPULER