JAKARTA – Bupati Kutai Barat (Kubar), Frederick Edwin, menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahun Buku 2024 PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara (Bankaltimtara) yang digelar di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, pada Jumat (11/4/2025) pukul 16.00 WIB.
Dalam kesempatan tersebut, Frederick menyampaikan harapannya agar Bankaltimtara terus meningkatkan kualitas dan kapasitas layanan keuangan, khususnya di Kabupaten Kutai Barat, demi mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat secara berkelanjutan.
“Kami berharap ke depan, Bankaltimtara semakin optimal dalam pelayanan publik di Kutai Barat, demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat secara merata,” ujarnya.
Bupati Frederick menjelaskan bahwa RUPS kali ini berlangsung selama sekitar delapan jam, diikuti oleh para kepala daerah selaku pemegang saham dari wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara. Rapat diawali dengan acara seremonial, pembukaan, pengesahan forum, dan pembacaan tata tertib oleh Plt. Komisaris Utama Bankaltimtara.
Selanjutnya, rapat dilanjutkan dengan pemaparan laporan pelaksanaan tugas pengawasan oleh Dewan Komisaris, penyampaian materi RUPS Tahun Buku 2024, serta pembacaan dan pengesahan hasil keputusan rapat oleh Sekretariat Perusahaan dan Hukum.
Frederick juga menyebut bahwa kehadiran Bankaltimtara di Sendawar, ibu kota Kabupaten Kutai Barat, telah berlangsung selama kurang lebih dua dekade. Hingga Maret 2025, tercatat sebanyak 79.332 nasabah telah terlayani melalui 7 kantor cabang pembantu, 8 kantor kas, dan 2 kantor fungsional.
“Bankaltimtara juga memiliki program menabung seperti Simpeda, Prama, dan Simpel, serta menyediakan akses permodalan untuk UMKM guna mendorong pertumbuhan ekonomi lokal,” tambahnya.
Acara RUPS ini turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dan pimpinan daerah, di antaranya Plt. Komisaris Utama, Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud, Gubernur Kaltara, Ketua DPRD Kaltim, serta para kepala daerah dari kabupaten/kota se-Kaltim dan Kaltara. Hadir pula jajaran direksi dan komisaris Bankaltimtara, termasuk Direktur Kepatuhan, Direktur Operasional dan Manajemen Risiko, Direktur Kredit, Komisaris Independen, serta para pimpinan cabang.
Bankaltimtara sebagai BPD milik daerah terus didorong untuk menjadi motor penggerak ekonomi daerah melalui kolaborasi strategis dengan pemerintah dan pelaku usaha lokal.
Pewarta: Ichal
Editor: Nicha R